Bang & Olufsen Beo6 - Getting Started User Manual
Page 41

Tombol navigasi KIRI, KANAN, ATAS dan BAWAH ( ,  ,   dan ) … memungkinkan Anda untuk memilih menu 
TV dengan menekan tombol navigasi dengan arah yang Anda kehendaki. 
Tombol tengah … gunakan untuk memilih dan menerapkan.
Roda … memungkinkan Anda untuk menyesuaikan volume, putar ‘roda’ ke kanan untuk mengeraskan volume dan ke 
kiri untuk mengecilkan volume. Untuk menghentikan suara, putar roda ke kiri dengan cepat, untuk mengaktifkan 
kembali suara, putar roda. 
Tombol berwarna … memiliki fungsi berbeda-beda, tergantung produk yang Anda operasikan. Tekan roda volume di 
atas warna yang Anda ingin aktifkan. 
Untuk informasi terperinci tentang Beo6 Anda lihat glosarium dan ringkasan fungsi tombol yang diberikan oleh toko 
penjual. Jika memiliki pertanyaan, Anda juga dapat mengunjungi bang-olufsen.com/user-guide/Beo6 untuk 
mendapatkan Panduan terperinci atau hubungi toko penjual Bang & Olufsen. 
Beo6 adalah remote control yang menggunakan daya baterai dan perlu diisi ulang secara berkala sebagaimana telepon 
nirkabel. Untuk mengisi daya baterai digunakan charger Beo6. Sebelum Anda mulai menggunakan remote control yang 
pertama kali, daya baterai remote control terlebih dahulu harus diisi. 
Untuk memastikan bahwa daya remote control Beo6 selalu dalam kondisi terisi penuh, kami anjurkan Anda selalu 
menaruhnya dalam charger ketika tidak digunakan. 
39
E
D
Buang baterai bekas untuk didaur ulang.
