Indonesia, Indonesia 32 – Philips AVENT Chauffe-biberon User Manual
Page 32

Gambaran umum (Gbr. 1)
1 Penghangat botol
2 Lampu
3 Kenop setelan
4 Setelan mati
5 Setelan pencair
6 Setelan penghangat susu untuk isi hingga 180ml/6oz
7 Setelan penghangat makanan
8 Setelan penghangat susu untuk isi lebih dari atau sebanyak 180ml/6oz
Penting
Untuk memanfaatkan sepenuhnya dukungan yang
ditawarkan Philips, daftarkan alat Anda di
www.philips.com/welcome.
Bacalah petunjuk penggunaan ini dengan saksama
sebelum menggunakan penghangat botol dan
simpanlah sebagai referensi di masa mendatang.
Peringatan
- Hanya gunakan alat di dalam ruangan.
- Jauhkan alat dan kabelnya dari jangkauan anak-anak
yang berusia kurang dari 8 tahun.
- Jangan merendam kabel, steker, atau alat di dalam air
atau cairan lainnya.
- Jangan biarkan kabel listrik menggantung di tepi meja
atau meja dapur. Kabel yang menjuntai bisa disimpan
di dasar penghangat botol.
- Jauhkan kabel listrik dari permukaan yang panas.
- Alat hanya boleh dihubungkan ke stopkontak dinding
yang telah terhubung ke massa. Selalu pastikan bahwa
steker masuk ke stopkontak dinding dengan benar.
INDONESIA
32